Rabu, 04 Maret 2015

Nilai Kehidupan

Tadi malam tanpa disengaja nadiya diskusi dengan abah (baca ba")  tentang kerasnya kehidupan. Memang ba selalu memberikah petuah-petuah bagi anaknya bila ngobrol ringan tetapi isinya berbobot. Berawal dari cerita sahabat ba yang bisa dipetik hikmah bagi kehidupan kita. 

Sebut saja Dia yang menjadi subjek cerita kami berdua. Dia memang dulu seorang yang kaya raya, sering mensodahqohkan titipan Allah tersebut ke ladang amal sebagai bekal akhirat. Rumah mewah, villa mewah dan harta lainnya yang tak bisa disebutkan satu per satu memang pernah dimiliki Dia. Sungguh beruntung kehidupan Dia bukan. Namun, Allah punya cerita sendiri, skenario Allah pun berlaku. Dunia ini beserta alurnya milik Allah. Ketika Allah bilang kun maka fayakun. Apapun itu, bila Allah sudah menetapkan pasti berlaku sudah apa yang Allah kehendaki. 

Dia memang kehidupannya berbeda sekarang. Dia bukanlah seperti dulu yang Allah mempercayainya atas titipan harta dunia. Semua asetnya habis, kehidupannya berubah tak layaknya dahulu lagi. Hutang demi hutang dia lakukan untuk menyambung kerasnya hidup. Dahulu mungkin dia berlimpah harta, tapi sekarang untuk makan saja susah.

Pertanyaannya yang saya ajukan ke ba saat kita berdua diskusi:
Kenapa si dia bisa jatuh miskin padahal dia telah beramal? Apakah Allah tak adil melihat takdir si dia?

Jawabnya simpel dan sederhana kata ba, kuncinya bila dikasih sama Allah itu bersyukur. Saya pun kurang puas dengan jawaban 1 kata tersebut. Bersyukur itu parameternya bagaimana? yang saya ingat pada pelajaran SD dahulu bersyukur itu memelihara dengan baik dan digunakan pada yang semestinya objek tersebut.

Saya pun dijelaskan panjang lebar, bahwasanya bersyukur itu buah dari iklas. apa itu iklas? iklas itu artinya seperti surat al-iklas. Sadar atau tidak selama kita sholat mesti sering baca surat tersebut, yang intinya tentang keesaan, bukan malah membahas tentang iklas. Iklas itu seperti itu yang tidak dibicarakan kembali.

Intinya dari diskusi kami pun ditutup dengan kesimpulan bahwa rejeki yang dititipkan Allah harus disyukuri. Bagaimana menyikapi kasus si Dia dalam studi kasus diatas, dan bagaiman menyikapi titipan harta yang Allah dititipkan? Berikut ini ulasannya:

1)IKLAS yang memiliki 2 makna
artinya diberi rejeki diterima dengan kata syukur penuh nikmat Alhamdulillah.
artinya jika tidak diberi tetap menerima takdir Allah yang diberikan tanpa harus mengeluh kesah.

2)MENGGUNAKAN HARTA TERSEBUT DIJALAN ALLAH
Harta adalah miliki Allah yang dititipkan hambanya didunia. Harta adalah titipan sementara didunia ini. Manusia hidup dilahirkan dari rahim tanpa membawa harta apapun, bahkan kembali di alam kubur juga meninggalkan harta yang telah dimiliki didunia. Sifat harta yang sementara, maka alangkah muliahnya harta digunakan pada jalan yang benar karena Allah lah sang pemiliknya.

3)ISTIQOMAH KERJA KERAS
Islam tidak melarang umatnya untuk bercita-cita menjadi seorang kaya. Bahkan yang pernah saya baca disebuah ayat yang intinya Allah telah menyebarkan rejeki-rejeki didunia ini maka jemputlah nikmat tersebut karena sesungguhnya milik Dia. Perintah mengejar harta itu bukan berarti kita memakai cara instan seperti pesugihan, aliran mistis dan sebagainya. Kita sebagai hamba disuruh kerja keras dan giat untuk menjemput harta tersebut.

Diskusi Hangat....

Senin, 16 Februari 2015

Menulis itu Menulis, Menulis dan Menulis

















Bagaimana mengukur tulisanmu menjadi tulisan yang bagus? Parameternya mudah, cukup kirimkan tulisanmu dimedia cetak. Apabila tulisan mu termuat itu pertanda kualitas tulisanmu sudah sekriteria dengan jurnalis.Hari ini nadiya mau berbagi tips, karena dorongan dari teman-teman untuk menshare tentang pengalaman menulis di media cetak. Sejujurnya saja, Nadiya pribadi juga masih bisa dibilang level amatiran. Beberapa tips berikut ini mungkin bisa dicoba: 

1. Menulislah sesuai dengan passion mu. 
Apabila seorang penulis ingin menulis lepas dan bebas, tanpa ada paksaan, belajarlah menulis artikel sesuai dengan passionmu. Contohnya seperti saya pribadi, saya sangat mempunyai hobi menjadi seorangpejalan. Saya selalu berusaha menulis setelah agenda trip saya usai. Menulis sesuai dengan passionmu akan memudahkan kamu menulis.

2. Jangan putus asa
Penulis pemula biasanya akan membara menulis artikel dan dikirim ke email media cetak. Setelah menunggu beberapa pekan, tulisan tidak terbit-terbit, eh malah berhenti menulis. Itu kebiasaan yang buruk bagi penulis pemula. Hilangkan sifat tersebut dari dirimu, karena merusak semangat mu dalam menulis.

3. Menulis itu menulis, menulis dan menulis
Bagaimana cara menulis kita agar bisa go public di media? Jawabannya cuma menulis, menulis dan menulis. Cobalah menulis setiap hari, tentang apa saja yang kamu pikirkan. Eksplor idea mu dengan bentuk wujud tulisan bukan omongan belakang. 

4. Gunakan media Blog
Blog sangat membantu kamu menyimpan tulisan-tulisanmu. Jangan menulis asal disimpan di word komputer, karena rawan untuk terdelete. Saya pribadi selalu mendokumentasikan tulisan-tulisan saya di rumahnadia.blogpot.com. Disanalah kita bisa melihat dari waktu ke waktu kemampuan menulis kita. 

Minggu, 15 Februari 2015

Zhuo-Zhuo Abdurrahman Wahid (Gus Dur)



Kamis depan perayaan imlek, tahun baru bagi kaum Tionghoa dimulai. Saya pribadi jadi teringat oleh peristiwa Januari 2001 silam yang merupakan bulan yang paling diingat oleh kaum Tionghoa. Peristiwa itulah yang membuat kaum Tionghoa berbahagia karena Presiden Gus Dur (Abdurrahman Wachid) mencabut beleid rasis warisan orde baru yang berisi tentang pelarangan penggunaan aksara Tionghoa di Indonesia. Gus Dur juga menyatakan secara transparan bahwa surat bukti kewarganegaraan Republik Indonesia tidak berlaku lagi. Hal ini menunjukkan bahwa SBKRI yaitu KTP WN Tionghoa sudah tak lagi digunakan. Semua bisa memiliki KTP sebagai bukti bisu bahwa kewarganegaan secara sah. Kebijakan pemerintah di era Gus Dur tentu disambut kegembiraan oleh Kaum Chiness karena ketetapan Presiden  yang tak lain cucu pendiri NU KH Hasyim Asary. 

Tak hanya cukup hal tersebut, kebahagian Kaum Tionghoa saat itu, Gus Dur pun melakukan trobosan yang bisa dibilang amat berani, Agama Konghuchu pun diresmikan secara legal formal. Dahulu banyak kaum Tionghoa yang menganut agama Konghuchu tetapi secara catatan sipil mereka menulis agama selain Konghuchu seperti Kristen, Budha dan sebagainya. Tentu hal ini sangat miris, suatu kaum untuk hidup mereka harus mengakui agama lain, padahal sebenarnya dia bukanlah penganut agama itu.

Saya pribadi menyadari hal yang dilakukan Gusdur secara real memang tidak sepenuhnya benar dan salah membela Kaum Tionghoa pada saat itu. Gagasan yang diulaskan oleh Gus Dur dan direalisasikan tersebut bentuk yang mendasar atas perlakuan semua WN Indonesia yang setara dimata hukum dan pemberian hak asasi manusia yang tanpa membeda-bedakan. Indonesia sebenarnya punya modal dasar yang kuat untuk membangun sebuah tatanan yang pluralisme serta toleran. Islam contohnya dengan kebiasaan saat musim lebaran tiba pada mudik ke kampung halaman, tradisi unjung-unjung silaturrahmi ke sesama sanak saudara, pemberian uang kepada yang muda saat unjung-unjung lebaran dan sebagainya. Dalam masyarakat komunal tentu toleransi adalah kunci utama. Begitu pula perayaan Imlek yang akan segera datang. Perayaan tahun baru bagi kaum Tinghoa merupakan subkultur Indonesia yang layaknya tradisi-tradisi serupa lainnya.

Imlek tidak ada kaitannya dengan agama Konghuchu, banyak orang yang salah kaprah bahwa Imlek identik dengan agama tertentu. Saya ketahui di koran bahwa Imlek adalah masalah budaya, bukan agama. Orang Tiongkok agama apapun, tetap merayakan Imlek, walaupun di beragama Islam dan Kristen. Pada dasarnya Imlek menyerupai tradisi umat Islam yang sering silaturrahmi sebagai pengikat yang erat persaudaraan.

Semua bisa tercapai keharmonisan antar sesama bila kunci utama tetap kita pegang. T-O-L-E-R-A-N-S-I. Yah TOLERANSI antar umat harus ditegakkan. Di Indonesia rasa tersebut sudah mulai terancam. Sifat tersebut mulai tergerus sehingga pemikiran takfiri mudah terlontar. Pemikiran tersebut bila diukur parameter sudah mencapai stadium parah. Kasus seperti ini contohnya yang pernah saya lihat di berita, tak boleh menggunan bahasa Jawa karena itu bermula dari agama Hindu, maka pengguna bahasa Jawa dianggap Kafir mulai menggerus pemikiran-pemikiran umat Islam. Umat yang pro oleh pemikiran tersebut dinilai terlalu dangkal. Jangan sampai, ada yang berpemikiran pula mengucapkan selamat imlek hukumnya haram. Pendapat tersebut secara pribadi tidak setuju, seharusnya kita percaya diri dengan akidah yang kita anut, artinya tidak mengurangi keteguhan akidah kita walaupun mengucapkan selamat kepada kaum tersebut. Dakwah tidak harus dilakukan dengan jalan pedang.

Happy Chinese New Year 2566.
GONG XI FA CAI


Jumat, 13 Februari 2015

Self Reminder : Mengingat Kematian

“Orang mukmin yang paling utama adalah orang yang paling baik akhlaknya. Orang mukmin yang paling cerdas adalah orang yang paling banyak mengingat kematian dan paling bagus persiapannya untuk menghadapi kematian. Mereka semua adalah orang-orang cerdas." (HR Tirmidzi)
                                         
Innalillahi wainnailahi rajiun............
Desember kemaring tepatnya tahun 2014, sahabat terdekat nadiya dipanggil ke rahmatullah. Sebut saja namanya Rieza. Sejujurnya dibenak nadiya sedikit pun tak ada kebayang kematian. Peristiwa kemarin menjadi peringatan khususnya bagi saya pribadi, kalau kematian tidak mengenal umur. Tak harus yang tua harus mendahului kita, tapi yang muda pun ada kesempatan untuk meninggalkan dunia selama-lamanya.

Masih ingat sekali sebelum sahabat nadiya pergi, kami makan siang bersama di Delta. Ini waktu terakhir kedua, kita ngobrol bareng yang panjang banget. Mulai cerita yang ga penting sampai cerita masa depan. Kita jalannya juga berdua, makan lalapan di Mall dekat kampus kami. Karena makanan yang kami berdua makan dikemas dalam pusat perbelanjaan jadi memang agak mahal. Bahkan Rieza sendiri bilang ke saya "Budhe ini terakhir yaa kita makan makanan yang mahal". Entah biasanya Rieza tidak pernah komplain bila kita makan enak yang harganya mahal. Mungkin itu tanda firasat yaa, itu makanan mahal yang terakhir kita makan.  Sedih kalau mengingat kamu sa.

Beberapa minggu kemudian Rieza sms saya mengajak mengambil surat di Asrama Papua Kalasan. Rieza yang belum berani naik motor, jadi apa-apa mesti minta bantuan nadiya. Okelah jawab saya, entah saya ga bisa menolak rasanya bila orang terdekat saya minta tolong. Insha Allah kita juga akan ditolong bila membantu sesama. Percayalah. Akhirnya kami pun berdua muter-muter ke jalan Kalasan. Sejujurnya saat masuk asrama saya agak takut, wajarlah penghuninya mungkin berbeda secara fisik ya dengan masyarakat jawa seperti kita, apalagi itu asrama khusus untuk laki-laki. Jadi pas masuk ada rasa was-was ya. Tapi Rieza mengingatkan ke saya, mereka orangnya baik-baik dan menghormati perempuan kok. Sedikit lega rasanya. Saat selesai berurusan dengan asrama Papua, akhirnya kita makan gado-gado yang rasanya kacau, hahaha. Ini acara makan terakhir saya dan Rieza. Allah, cepet sekali dikasih waktu kebersamaan kami. 

Saat acara makan kita ngobrol panjang juga, seperti perempuan lainnnya, selalu berandai-andai. Kita terheran-heran selalu bareng terus berdua, SMA bareng, Ekstrakulikuler bareng, Kuliah sekampus bareng, Magang bareng. Bahkan kita bermimpi nanti suatu hari kita bisa s2 bareng, bahkan kalau rumah tangga rumahnya sebelahan. Setelah acara makan kami selesai, kami kembali di kampus untuk sholat dhuhur di Nurza. Setelah itu, saya mengantar rieza ke A. Yani buat balik ke rumahnya, karena jemput adik di UINSA.

Beberapa bulan setelah itu saya dapat kabar Rieza masuk rumah sakit di Sidoarjo. Saya sendiri belum jenguk pas masuk RS Sidoarjo, karena belum berani motoran sampai sana. Rieza pun bilang, ga papa budhe ga usah ke sini. Setelah beberapa hari kemudian, Rieza bilang kalau sudah keluar dari RS. Keesokan harinya saya berniat mengajak dia ke salah satu acara seminar motivasi di perpus Sayangnya pas hari H, dia bilang ga bisa hadir, karena harus di rujuk lagi di RS Graha Amerta . Dia sempet bilang, RS Sidoarjo angkat tangan dan dikembalikan di RS depan kampus kami. Saat itu saya mulai terheran-heran dengan sakitnya, dia bilang trombositnya rendah. Saya pikir seperti demam berdarah yang trombositnya rendah. Ternyata bukan.

Lokasi RS Graha Amerta yang didepan kampus, saya akhirnya menjenguk di kamar 514. Saat itu dia masih sehat fisiknya. Tak ada tanda-tanda seperti orang sakit parah. Cuman dia bilang matanya kabur, saat transfusi sekujur tubuhnya bentol-bentol semua. Saya pun belum menyadari penyakitnya yang katanya trombositnya rendah.

Kesibukan Nadiya mengajukan proposal skripsi, sampai saya lupa dengan sahabat saya sendiri. Sampai tiba-tiba status BBM Rieza "Ini mamanya Rieza, Sekarang Dia Kritis Mohon Doanya dan Dimaafkan Seegala Kesalahan". Seketika itu saya masih baru bangun tidur, kaget dan shock berat, akhirnya saya sms Yessi untuk menemani di RS. Saat tiba disana, air mata ga bisa nahan lagi. Sahabat saya harus tidur dengan aneka selang yang menempel di mulutnya, sebagian selang infus terbujur dalam helaian tangannya yang lemas. Ya Rahman, sang ibundanya harus berkali-kali berbicara pada Nadiya untuk dimaafkan segala kesalahannya. Badan saya lemas, ada rasa menyesal mendalam ga jenguk lagi pas Rieza masi belum kritis.Disanalah saya dan papanya Rieza ngobrol panjang lebar, sejujurnya Rieza bukan kena penyakit trombosit yang rendah seperti layaknya orang-orang, melainkan terkena penyakit TRombisitopenia. selengkapnya bisa visit web berikut ini
http://www.sridianti.com/penyebab-trombosit-turun.html

Malam kesokan harinya saya ditelpon papanya untuk berbisik cerita ditelinganya dia, karena  menurut dokternya berbisik cerita pada orang yang koma bisa mengembalikan memorynya untuk bisa kembali sadar. Rieza dalam kondisi kritis masuk ruang HD Care, semacam ICU di GA. Nadiya mengajak teman SMA vemby, tita dan faniah. Kami berempat akhirnya membuat janji di Loby utama Graha Amerta jam 9, ternyata kami baru boleh jenguk jam 11. Akhirnya nunggu di cafe GA.

Jam 11 tepat akhirnya kita bisa masuk ke HD Care. Saat didalam kami diperbolehkan two by two person.Saat giliran saya dan vemby masuk, mulut rasanya tak bisa bersuara, tangisan deras pun menetes. Sahabat saya terbujur dalam keadaan kritis, tak sadarkan diri. Cerita demi cerita kita haturkan di pinggir mu. Suatu hari kita bisa wisuda syang, itu tutur ku, kamu harus bisa membahagiakan papa mama kamu. Tak terasa tangan Rieza reflek bergerak. Kata saudaranya Rieza bilang itu pertanda respon. Sayangnya ga bisa lama disana, pukul 1 Nadiya harus berangkat ke Jakarta. Itu pertemuan terakhir kita sayang.

Kesokan paginya, Nadiya dapat kabar dari SMS, Rieza harus dipanggil ke rahmatullah.
Berat rasanya tidak bisa menemani masa akhir mu sayang.
Kita bestis dj sangat kehilangan sahabat seperti mu sayang.
Kita kehilangan teman seperti mu.
Kita kehilangan adek seperti mu.
Kita kehilangan keceriaan kamu, yang mengajarkan kami semua tentang semangat mu.
Setiap insan manusia dilahirkan atas Allah, dan dikembalikan kembali atas sang pencipta.
Insha Allah, kita akan bersama di akhirat nanti.



Ini menjadi renungan buat Nadiya pribadi, jadi membayangkan bagaimana ketika Nadiya meninggal nanti. Kesan apa yaaa yang akan diingat oleh keluarga dan kerabat. Apa mereka akan merasa kehilangan? Apa bekal amal cukup? Semoga bisa husnul khotimah. Aamiin.





Rabu, 11 Februari 2015

Bajul Mati, Pesonamu Memang Tak Pernah Mati

Keluarga saya memiliki agenda liburan bersama setiap setahun sekali. Tepat pada pertengahan tahun 2014 kemarin, kami memilih berlibur di Malang. Kami sekeluarga sangat penasaran berkunjung di Pantai Bajul Mati yang konon tergolong tempat wisata anyar di Malang, karena pantai tersebut barusan dikelolah pemda pada tahun 2011 silam. Destinasi tersebut kami pilih karena tak jauh dari tempat tinggal kami di Surabaya.

Bedasarkan informasi yang saya peroleh di dunia maya, Pantai Bajul mati terletak di Desa Bajul Mati, Kelurahan Gajah Rejo, Kecamatan Gedangan, Malang. Lokasi tersebut tak jauh dari deretan Pantai Malang Selatan lainnya, seperti Pantai Sendang Biru dan Pantai Bale Kambang.
            
Kami sekeluarga menghabiskan waktu perjalanan 5 jam dari Surabaya menuju lokasi tujuan. Selama perjalanan, mobil kami harus melewati tanjakan yang berliku-liku. Pengemudi harus ekstra hati-hati, karena banyak tikungan tajam, meskipun jalan dalam kondisi mulus. Kebugaran kendaraan juga harus dipertimbangkan sebelum berangkat, karena kondisi jalanan yang sepi, sehingga tidak mudah untuk memperoleh pertolongan.
            
Sebelum sampai pada lokasi, kami melewati Jembatan Bajul Mati yang  memiliki desain setengah lingkaran. Pada bawah jembatan dialiri sungai yang bermuara langsung di laut. Pemandangan sekitar jembatan juga dihiasi bukit-bukit hijau yang nan asri.
            
Memasuki kawasan wisata ini hanya dikenakan tiket Rp 4000 per orang. Pantai itu dinamakan Bajul Mati karena banyak gugusan bukit disebrang pantai bentuknya terlihat seperti buaya mati. Pantainya luas dengan hamparan pasir putih, sangat cocok untuk bermain voli atau berjemur. Ombaknya pun cukup besar, seolah-olah menyapa pengunjung. Benar-benar pemandangan yang memanjakan mata.
            
Sayangnya, pantai tersebut terdapat larangan untuk berenang. Layaknya pantai selatan lainnya, yang memiliki struktur pantai yang curam dan dalam. Eitz, tapi jangan kuatir, pengunjung masih bisa berenang di spot bagian barat Pantai Bajul Mati. Spot tersebut relatif aman bagi pengunjung untuk menikmati air Pantai Bajul Mati.

            
Benar-benar puas liburan kali ini, rasanya ingin mengulang kembali berkunjung kesana. Keindahan pantainya yang tak kalah seperti pantai-pantai di Bali. Kami sekeluarga masih tidak menyangka Malang memiliki pantai yang indah dan belum terjamah oleh tangan manusia. Pesonamu, sungguh tak pernah mati.








Thank PPA, Thank DIKTI

Semester ini adalah masa berakhirnya beasiswa yang nadiya terima. Alhamdulillah, bisa menikmati beberapa tahun atas rezeki yang diberikan oleh DIKTI. Bersyukur sekali dari berkorban kesekian kali akhirnya dipertemukan dengan beasiswa PPA.

Apa itu beasiswa PPA?
PPA adalah beasiswa yang diberikan pemerintah melalui kerjasama dengan BUMN, beasiswa ini bisa dinikmati setelah masuk kuliah dan terbukti memiliki index prestasi baik. PPA diberikan kepada mereka yang memiliki prestasi akademik baik dan sangat baik dibuktikan dengan IPK terakhir pendaftaran sama seperti beasiswa BBM untuk melakukan pendaftaran anda dapat cek di situs resmi kampus anda, biasanya beasiswa ini diberikan kepada jenjang pendidikan S1 dan ada juga S2. (mengkutip dari www.populer.web.id).

Sejak menjadi mahasiswa baru di Airlangga sudah tergiur untuk bertarget dapat beasiswa prestasi. Dari sekian lama perjalanan nadiya hunting beasiswa akhirnya berjodoh dengan PPA. Ikhtiar dimulai dari beasiswa asuransi ternama, sayangnya sampai tahap tes ke2 gagal. Lebih lanjut, mengajukan lagi beasiswa yang sangat diminati oleh mahasiswa yaitu Djarum. Gagal juga. Ketiga berikhtiar ke PPA, eh tanpa berharap diterima, akhirnya malah ketrima. Nadiya sendiri ga sadar kalau ada pengumuman, adik angkatan yang sms, "Selamat ya mbak". Jawab saya ada apa ya dek, hari ini aku ga ulang tahun. Langsung direspon Beasiswa PPA ketrima. Alhamdulillah, salah satu target kuliah terpenuhi. 

Semester ini harus berakhir beasiswa PPA. Terima kasih sekali DIKTI dan BUMN sangat bermanfaat sekali program-program beasiswanya. Pemberian beasiswa adalah solusi jitu menurut saya untuk meningkatkan status sosial masyarakat Indonesia. Pendidikan salah satu modal manusia yang dapat memecahkan lingkaran setan pada masyarakat kita. Dengan pendidikanlah dapat memecahkan masalah kemiskinan untuk mengangkat kehidupan yang lebih baik.

Hopefully, mudah-mudahan Allah memberi beasiswa lagi di kuliah selanjutnya. Amin.....

Rabu, 04 Februari 2015

What is Al-itsar

          Liburan mendapat ilmu baru dari buku karangan Amru Muhammad Khalid. Siapa beliau? Search digoogle ya, karena pada  tulisan kali ini berfokus pada Al-itsar.
          Al-itsar salah satu warisan sifat bagianda nabi kita Muhammad saw yang menjadi teladan bagi umatnya, kita semua. Akhlak-akhlak termasuk topik bahasan kali ini telah pudar dari sebagian kita. sifat Al-itsar ini tidak ditemukan di Barat. Dalam bahasa inggris pun tak ditemui dalam kamus. Maksudnya sinonimnya arti Al-itsar dalam kamus barat tidak dapat diterjemahkan. Sangat luar biasa bukan. Al-haya pun bila diterjemahkan berarti rasa malu yang berarti tidak mendatangkan sesuatu melainkan kebaikan. Dalam bahasa inggris kita dapat menterjemahkan shy atau ashmed dimana kedua kata tersebut diterjemahkan rasa malu dalam arti luas baik sifat positif dan negatif. Berbeda dengan Al-haya menurut bahasa dari Timur yang artinya rasa malu itu mendatangkan rasa kebaikan. Luar biasa bukan, kata-kata dari Timur yang dari Barat tidak dapat di translatekan. Hal ini pertanda bahwa sifat itu tak ada di Barat.
Dimana Al-itsar?
          Sifat Al-itsar sendiri dapat kita jumpai kepada sistem tarbiyah nabi Muhammad. Hanyalah orang yang menjadi pewaris sifat baginda Muhammad saw yang bisa meneladasi sifat tersebut. Anda semua tidak dapat menemuinya, kecuali berada para orang-orang tersebut yang telah saya sebutkan. Hanya manusia yang beriman, yang percaya dan yakin atas kemuliaan Islam.
           Manusia pada zaman sekarang berkiblat pada Barat. Mereka mengekor pada Barat tanpa pandang bulu dan mengambil seluruhnya secara membabi buta. Amat disayangkan akhlaq zaman sekarang yang pudar dari sifat mulia Muhammad saw. Sungguh indah rupanya, bila umat Islam memetik kemampuan teknologi, peradaban, adminitrasi dan manajemen mereka, tanpa harus mengekor dibelakang orang-orang barat.